Apa itu Blog atau Website? Sejarah, Fungsi dan Jenisnya

Apa itu Blog atau Website? Sejarah, Fungsi dan Jenisnya
Sang Pemimpi,
Apa itu Blog atau Website?
Masih ada dari sebagian orang yang belum tahu apa itu blog atau website khususnya yang masih pemula yang belajar membuat blog atau website. Blog atau website pada dasarnya sama saja. Blog atau Website merupakan suatu wadah untuk menyajikan atau menyampaikan suatu informasi baik berita dalam bentuk tulisan, gambar dan video yang disajikan melalui aplikasi online. Tulisan atau artikel yang dimuat di blog bisa di akses oleh siapa saja dan kapan saja dalam sebuah web blog yang terhubung dengan jaringan internet.

Sejarah Blog
Seperti dikutip dari Adhiani, Sekitar tahun 1997 seorang blogger, Jorn Barger memiliki beberapa kelompok website. Website miliknya selalu diupdate dengan tulisan-tulisannya sendiri. Selain itu disertakan juga link-link ke website lainnya yang dianggap menarik. Kelompok website milik Jorn Barger tersebut dia namakan sebagai weblog. Sejak saat itulah istilah blog mulai muncul.
Penulis pribadi mengenal pertama kali blog atau web yaitu dari platform Blogger.com.  Pada situs inilah saya pertama kali membuat sebuah blog pribadi. Sebagaimana ditulis dalam Wikipedia, Awalnya Blogger.com dimiliki oleh sebuah perusahaan yang bernama Pyra Labs. Situs ini banyak disukai oleh orang di seluruh dunia. Pada akhirnya Blogger.com diakuisisi oleh perusahaan Search Engine raksasa di dunia yaitu Google.

Saat ini nama blogger sudah tidak asing lagi bagi kita semua. Meski nama blogger awalnya adalah sebuah nama situs yang menyediakan layanan untuk membuat blog, sekarang nama ini juga digunakan sebagai istilah untuk orang yang mempunyai dan menggeluti dunia blogging. Meski orang membuat blog dengan WordPress, dia tetap disebut sebagai seorang blogger.
Untuk saat ini blog yang paling populer ada dua yaitu dari platform blogger.com dan wordpress.com. kedua platform blog itu yang sering dan banyak digunakan oleh para blogger pada umunya meskipun banyak juga dari platform lain.

Fungsi Blog
sebagaimana yang dikutip dari adhiani fungsi darpada blog ini terbagi menjadi tiga yaitu:

1. Sebagai Media Satu Arah
Maksud dari media satu arah ini yaitu orang membuat blog hanya untuk menyampaikan pengalaman pribadi atau menulis segala sesuatu yang ia sukai tanpa perlu dikomentari oleh orang lain. Si pembuat blog tidak menyertakan kotak komentar pada tulisannya. Bisa dikatakan fungsi blog yang pertama ini yaitu sebagai diary online yang mana pemilik blog hanya menulis sesuka hati.
2. Sebagai Media Dua Arah
Tidak jauh beda dengan fungsi blog yang pertama di atas, hanya saja pada fungsi yang kedua ini, si pemilik blog memberikan kesempatan kepada pembaca untuk memberikan komentar terhadap tulisannya. Dengan demikian bisa terjalin komunikasi antara si penulis dan pembaca.
3. Sebagai Media Berbagai Arah
Fungsi blog yang ketiga ini ada perbedaan dari fungsi blog yang pertama dan kedua. Hanya saja si pemilik blog memiliki niat tertentu dalam membuat sebuah blog. Barang kali blogger sekarang banyak yang menikmati fungsi blog yang ketiga ini. Seperti membuat blog untuk menghasilkan uang dengan menampilkan iklan, promosi dan menjual barang dan jasa dan lain sebagainya.

Jenis - jenis blog
Sebagaimana dikutip dari wikipedia jenis - jenis blog terbagi dalam beberapa macam diantaranya :
  1. Blog politik: Tentang berita, politik, aktivis, dan semua persoalan berbasis blog (Seperti kampanye).
  2. Blog pribadi: Disebut juga buku harian online yang berisikan tentang pengalaman keseharian seseorang, keluhan, puisi atau syair, gagasan, dan perbincangan teman.
  3. Blog bertopik: Blog yang membahas tentang sesuatu, dan fokus pada bahasan tertentu.
  4. Blog kesehatan: Lebih spesifik tentang kesehatan. Blog kesehatan kebanyakan berisi tentang keluhan pasien, berita kesehatan terbaru, keterangan-ketarangan tentang kesehatan, dll.
  5. Blog sastra: Lebih dikenal sebagai litblog (Literary blog).
  6. Blog perjalanan: Fokus pada bahasan cerita perjalanan yang menceritakan keterangan-keterangan tentang perjalanan/traveling.
  7. Blog mode: Lebih dikenal dengan "fashion blog". Isinya seputar gaya, perkembangan mode, selera fesyen, liputan pameran mode, dan lain-lain.
  8. Blog riset: Persoalan tentang akademis seperti berita riset terbaru.
  9. Blog hukum: Persoalan tentang hukum atau urusan hukum; disebut juga dengan blawgs (Blog Laws).
  10. Blog media: Berfokus pada bahasan berbagai macam informasi
  11. Blog agama: Membahas tentang agama
  12. Blog pendidikan: Biasanya ditulis oleh pelajar atau guru.
  13. Blog kebersamaan: Topik lebih spesifik ditulis oleh kelompok tertentu.
  14. Blog petunjuk (directory): Berisi ratusan link halaman website.
  15. Blog bisnis: Digunakan oleh pegawai atau wirausahawan untuk kegiatan promosi bisnis mereka
  16. Blog pengejawantahan: Fokus tentang objek di luar manusia; seperti anjing
  17. Blog pengganggu (spam): Digunakan untuk promosi bisnis affiliate; juga dikenal sebagai splogs (Spam Blog)
  18. Blog virus (virus): Digunakan untuk merusak
  19. Blog gaya hidup (lifestyle): Berisi tema seputar gaya hidup dan hal-hal paling baru di dunia maya
  20. Blog parenting: Berisi cerita/ tema seputar menjadi orangtua dan pengalaman mengasuh anak

Nah, mungkin sekarang anda sudah tahu apa itu blog atau website dan apa saja jenis - jenisnya, semoga tulisan ini bisa bermanfaat bagi kita semua.

Source : Wikipedia, Adhiani

Blog Tutorial

Dapatkan Tips Menarik Setiap Harinya!

  • Dapatkan tips dan trik yang belum pernah kamu tau sebelumnya
  • Jadilah orang pertama yang mengetahui hal-hal baru di dunia teknologi
  • Dapatkan Ebook Gratis: Cara Dapat 200 Juta / bulan dari AdSense

Tampilkan Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel