Tata Cara dan Doa Setelah Sholat Dhuha

Tata Cara dan Doa Setelah Sholat Dhuha
Shalat Dhuha adalah shalat Sunnah yang dikerjakan pada waktu pagi atau waktu Dhuha yakni ketika matahari sedang naik setinggi tombak atau naik sepenggalah, yang kira-kira antara jam tujuh, delapan, sembilan sampai masuk waktu shalat Dzuhur.

Tata Cara dan Doa Setelah Sholat Dhuha
Tata Cara dan Doa Setelah Sholat Dhuha

Sholat Dhuha ini setidaknya dikerjakan dua raka't dan sebanyak-banyaknya dua belas raka'at dengan setiap dua raka'at satu salam. Dan cara mengerjakannya sama seperti mengerjakan sholat Sunat dua raka'at, baik gerakannya maupun bacaannya, yang dimulai dari takbiratul ihram dan diakhiri dengan salam, hanya saja niatnya berbeda. Cara melaksanakan shalat Sunnah Dhuha sama dengan shalat fardhu dalam setiap gerakannya, yang membedakan hanyalah niat shalatnya.

Tata cara Melaksanakan sholat Dhuha

1. Membaca / menghadirkan niat di dalam hati berbarengan dengan Takhbiratul Ikhram

اُصَلِّيْ سُنَّةَ الضُّحَى رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ اْلقِبْلَةِ اَدَاءً لِلَّهِ تَعَالَى

Usholli sunnatad dhuhaa rak’ataini mustaqbilal qiblati adaa-an lillaahi ta’aala.

Artinya :
Aku niat melakukan shalat sunat dhuha 2 rakaat, sambil menghadap qiblat, saat ini, karena Allah ta’ala.

2. Membaca doa Iftitah seperti pada sholat yang biasa
3. Membaca surat Fatihah
4. Membaca salah satu surat dari Al-Quran sesuai yang di fahami. Namun untuk Afdholnya pada rakaat pertama membaca surat Asy-Syams dan pada rakaat kedua surat Al-Lail.
4. Selanjutnya Ruku’ bacaan saat ruku yaitu tasbih tiga kali
5. I’tidal dan membaca doanya
6. Sujud pertama dan membaca tasbih tiga kali
7. Duduk diantara dua sujud sambil membaca doanya
8. Sujud kedua dan membaca tasbih tiga kali
9. Sesudah rakaat pertama selesai, di lanjut berdiri lagi untuk mengerjakan rakaat kedua sebagaimana cara diatas,
10. kemudian Tasyahud akhir sambil membaca doa setelah selesai maka membaca salam dua kali sambil menengok ke kanan dan ke kiri
11. Rakaat-rakaat selanjutnya dilakukan sama seperti contoh diatas.

Doa Setelah Sholat Dhuha

Bahasa Arab,

اَللهُمَّ اِنَّ الضُّحَآءَ ضُحَاءُكَ، وَالْبَهَاءَ بَهَاءُكَ، وَالْجَمَالَ جَمَالُكَ، وَالْقُوَّةَ قُوَّتُكَ، وَالْقُدْرَةَ قُدْرَتُكَ، وَالْعِصْمَةَ عِصْمَتُكَ. اَللهُمَّ اِنْ كَانَ رِزْقَى فِى السَّمَآءِ فَأَنْزِلْهُ وَاِنْ كَانَ فِى اْلاَرْضِ فَأَخْرِجْهُ وَاِنْ كَانَ مُعَسَّرًا فَيَسِّرْهُ وَاِنْ كَانَ حَرَامًا فَطَهِّرْهُ وَاِنْ كَانَ بَعِيْدًا فَقَرِّبْهُ بِحَقِّ ضُحَاءِكَ وَبَهَاءِكَ وَجَمَالِكَ وَقُوَّتِكَ وَقُدْرَتِكَ آتِنِىْ مَآاَتَيْتَ عِبَادَكَ الصَّالِحِيْنَ

Bahasa Latin,
Allahumma innadh dhuha-a dhuha-uka, wal bahaa-a bahaa-uka, wal jamaala jamaaluka, wal quwwata quwwatuka, wal qudrata qudratuka, wal ishmata ishmatuka. Allahuma inkaana rizqi fis samma-i fa anzilhu, wa inkaana fil ardhi fa-akhrijhu, wa inkaana mu’asaran fayassirhu, wainkaana haraaman fathahhirhu, wa inkaana ba’idan fa qaribhu, bihaqqiduhaa-ika wa bahaaika, wa jamaalika wa quwwatika wa qudratika, aatini maa ataita ‘ibadakash shalihin.

Artinya:
“Ya Tuhanku, sesungguhnya waktu dhuha adalah waktu dhuha-Mu, keagungan adalah keagungan-Mu, keindahan adalah keindahan-Mu, kekuatan adalah kekuatan-Mu, penjagaan adalah penjagaan-Mu, Ya Alloh, apabila rezekiku berada di atas langit maka turunkanlah, apabila berada di dalam bumi maka keluarkanlah, apabila sukar mudahkanlah, apabila haram sucikanlah, apabila jauh dekatkanlah dengan kebenaran dhuha-Mu, kekuasaan-Mu (Wahai Tuhanku), datangkanlah padaku apa yang Engkau datangkan kepada hamba-hambaMu yang soleh”.

Demikian artikelkali ini  tentang Tata Cara dan Doa Setelah Sholat Dhuha semoga bermanfaat
Doa Religi

Dapatkan Tips Menarik Setiap Harinya!

  • Dapatkan tips dan trik yang belum pernah kamu tau sebelumnya
  • Jadilah orang pertama yang mengetahui hal-hal baru di dunia teknologi
  • Dapatkan Ebook Gratis: Cara Dapat 200 Juta / bulan dari AdSense

Tampilkan Komentar
Sembunyikan Komentar

0 Response to "Tata Cara dan Doa Setelah Sholat Dhuha"

Post a Comment

Catatan Untuk Para Pengunjung
  • Mohon Tinggalkan jejak sesuai dengan judul artikel.
  • Tidak diperbolehkan untuk mempromosikan barang atau berjualan.
  • Dilarang mencantumkan link aktif di komentar.
  • Komentar dengan link aktif akan otomatis dihapus
  • *Berkomentarlah dengan baik, Kepribadian Anda tercemin saat berkomentar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel