Mengenal Seputar Google AdSense | Iklan Penghasil Uang di Blog

Mengenal Seputar Google AdSense | Iklan Penghasil Uang di Blog
Tentang AdSense

Apakah AdSense itu?
Mungkin masih banyak orang yang tidak mengetahui apasih google adsense itu? Sebenarnya google adsense adalah sebuah layanan program jasa periklanan yang dikelola oleh Google. Setiap para pemilik blog atau website di seluruh dunia dapat menggunakan program ini, dan jika anda belum mempunyai blog, anda bisa membuatnya di blogger.com. Jika anda mendaftar ke google adsense dan pendaftaran anda di terima oleh google adsense maka anda sebagai pemilik blog atau website dapat menampilkan iklan – iklan di website atau blog anda.

Google AdSense

Iklan yang ditampilkan oleh google adsense bisa menyerupai video, text, gambar, atau text beserta gambar. Iklan – iklan trsebut di atur oleh google dan bisa menghasilkan uang untuk anda pribadi. Google akan membayar setiap ada yang mengklik iklan di website anda. Metode dalam menghasilkan uang dari adsense akan di hitung dengan model per klik iklan atau per seribu impresi.

AdSense adalah cara gratis dan mudah untuk memperoleh uang dengan menampilkan iklan bertarget di samping konten online Anda. Dengan AdSense, Anda dapat menampilkan iklan yang menarik dan relevan bagi pengunjung situs, bahkan menyesuaikan tampilan serta nuansa iklan agar sesuai dengan situs web Anda.
Apa Perbedaan AdSense dengan Iklan Lain?
Program AdSense berbeda karena menyediakan iklan yang ditayangkan oleh Google Ads pada situs Anda. Setelah itu, Google akan membayar Anda untuk iklan yang ditampilkan di situs Anda berdasarkan klik pengguna pada iklan atau tayangan iklan, bergantung pada jenis iklannya. AdSense memberikan akses cepat dan otomatis ke banyak sumber permintaan pengiklan, yang berarti persaingan untuk mendapatkan ruang iklan, iklan yang lebih relevan, dan iklan untuk semua konten online Anda.

Apakah saya harus memilih iklan yang akan ditampilkan di situs saya?
Tidak. AdSense akan secara otomatis menayangkan iklan di situs Anda yang ditargetkan ke konten atau pemirsa. Pelajari cara Google menargetkan iklan ke situs.

Siapa yang memutuskan iklan yang akan ditampilkan di situs saya?
AdSense menggunakan lelang iklan untuk memilih iklan yang akan muncul secara otomatis pada laman Anda. Iklan yang membayar paling tinggi akan ditampilkan di situs. Pelajari lebih lanjut lelang iklan.

Dapatkah saya memilih desain iklan di situs saya?
Ya. Anda dapat memilih berbagai ukuran dan format iklan, lalu mengubah tampilan iklan agar sesuai dengan situs web Anda.

Dapatkah saya melihat iklan di situs saya?
Ya, saat iklan berjalan secara aktif, Anda dapat melihatnya di situs. Satu hal yang perlu diingat, jangan mengklik iklan Anda sendiri. Mengklik iklan Anda sendiri untuk alasan apa pun tidak diizinkan berdasarkan kebijakan Program AdSense.

Dapatkah saya menghapus iklan yang tidak saya suka di situs saya?
Ya. Halaman Kontrol pemblokiran di akun AdSense memungkinkan Anda meninjau iklan individual dan memilih apakah mengizinkan iklan tersebut untuk tampil di halaman Anda. Lihat panduan kami untuk mengizinkan dan memblokir iklan di situs.
Referensi: https://support.google.com/adsense/answer/6242051
Blog

Dapatkan Tips Menarik Setiap Harinya!

  • Dapatkan tips dan trik yang belum pernah kamu tau sebelumnya
  • Jadilah orang pertama yang mengetahui hal-hal baru di dunia teknologi
  • Dapatkan Ebook Gratis: Cara Dapat 200 Juta / bulan dari AdSense

Tampilkan Komentar
Sembunyikan Komentar

0 Response to "Mengenal Seputar Google AdSense | Iklan Penghasil Uang di Blog"

Post a Comment

Catatan Untuk Para Pengunjung
  • Mohon Tinggalkan jejak sesuai dengan judul artikel.
  • Tidak diperbolehkan untuk mempromosikan barang atau berjualan.
  • Dilarang mencantumkan link aktif di komentar.
  • Komentar dengan link aktif akan otomatis dihapus
  • *Berkomentarlah dengan baik, Kepribadian Anda tercemin saat berkomentar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel